Ini Dia Makanan / Minuman Pemicu Kanker

Setiap manusia tentunya membutuhkan makanan dan minuman untuk bertahan hidup. Namun, tahukah anda bahwa ada beberapa jenis makanan/minuman yang bisa menyebabkan rentan terkena kanker. Oleh karena itu, dalam tulisan kali ini akan coba membahas tentang makanan/minuman pemicu kanker sebagai berikut ini :

  1. Minuman Panas

Makanan / minuman pemicu kanker yang pertama adalah minuman panas. Dalam hal ini, ada sebuah penelitian yang membuktikan bahwa dengan menyajikan minuman pada suhu 65 derajat celsius atau lebih bisa meningkatkan risiko kanker esofagus (kerongkongan). Selain itu, para peneliti juga mempercayai bahwa air dengan suhu tinggi bisa merusak jaringan, dan membuatnya rentan terhadap perkembangan lesi kanker. 

  1. Saus Tomat Kalengan

Makanan/minuman pemicu kanker selanjutnya adalah saus tomat kalengan.  Perlu diketahui bahwa biasanya produsen saus tomat menggunakan kaleng berjenis bisphenol A (BPA). Yang mana, BPA ini bisa mengganggu produksi hormon seks, meningkatkan risiko kanker payudara dan prostat. Karena tomat memiliki keasaman yang tinggi, sehingga cenderung menyerap bahan kimia dari lapisan kaleng tersebut. 

  1. Popcorn Yang Dimasak Di Microwave

Perlu diketahui bahwa microwave dilapisi dengan zat antilengket yang mengandung PFFOA (Karsinogen). Dimana, zat tersebut telah terbukti bisa meningkatkan risiko kanker hati, kanker testis, serta kanker pankreas pada hewan yang dijadikan uji coba. Oleh karena itu, sebaiknya hindari memasak popcorn dengan menggunakan microwave. 

  1. Soda

Mengonsumsi minuman manis seperti soda telah terbukti bisa meningkatkan berat badan. Kondisi tersebut diduga kuat turut meningkatkan risiko kanker. Dalam hal ini, Robert Segal, MD, pendiri Medical Offices of Manhattan, mengatakan bahwa semakin banyak lemak tubuh yang anda miliki, maka semakin tinggi juga tingkat estrogen yang bersikulasi. Kondisi tersebut bisa meningkatkan peluang anda mengembangkan kanker payudara dan organ reproduksi. 

  1. Minuman Beralkohol

Makanan/minuman pemicu kanker yang terakhir adalah minuam beralkohol. Ada sebuah penelitian yang mengungkapkan bahwa asupan alkohol dalam takaran sedang hingga berlebih diklaim bisa meningkatkan risiko kanker. Maka dari itu, sebaiknya anda hindari mengonsumsi minuman beralkohol. 


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *